Oto Teknologi - Smartphone terbaru Blackberry yakni Blackberry Z3 beberapa waktu secara resmi telah dirilis. Ternyata smartphone BB Z3 ini cukup laris dan mendapatkan sambutan yang baik di pasar gadget Indonesia maupun India. Hal tersebut diucapkan secara langsung oleh John Chen selaku CEO Blackberry dalam sebuah wawancara dengan India Economic Times
Sayang sekali, CEO John Chen tidak mau menyebutkan berapa angka pasti penjualan smartphone kelas menengah BB Z3 andalannya tersebut. John Chen hanya mengatakan bahwa BB Z3 telah diterima dengan sangat baik oleh para konsumen di kedua negara. Dan hingga saat ini permintaan pasar terhadap smartphone ini masih sangat kuat.
Harga Dan Spesifikasi Blackberry Z3 , Smartphone Baru Laris di Indonesia dan India |
John Chen juga menambahkan bahwa konsumen bisa mendapatkan pengalaman mengunakan smartphone dengan layar besar dan spesifikasi ponsel yang mumpuni dengan harga yang relatif terjangkau yakni hanya Rp 2 jutaan
Ponsel BlackBerry Z3 atau yang biasa disebut dengan BB Jakarta ini hadir dengan layar sentuh yang berukuran besar yaitu 5 inchi. Layar tersebut menawarkan resolusi qHD 960 x 540 pixel dengan kedalaman layarnya mencapai 220 pixel per inchi. Layar tersebut juga sudah menggunakan panel IPS atau In Plane Switching
Di sektor dapur pacunya, smartphone BB Z3 ini disokong oleh chipset besutan Qualcomm Snapdragon 400 MSM8230 yang hadir bersama dengan prosesor dual core Krait dengan clock speed 1,2 GHz. Prosesor ini dipadukan pengolah grafis yang cukup mumpuni yakni GPU Adreno 305. Untuk memastikan smartphone ini dapat mengeksekusi berbagai aplikasi dengan lancar, telah tersedia RAM berkapasitas 1,5 GB
Berbekal memori RAM yang cukup besar ini, Blackberry Z3 tentu dapat mengeksekusi berbagai aplikasi dengan lancar dan cukup handal untuk aktivitas multitasking. Tidak hanya sampai di situ saja. Smartphone BB Z3 ini juga telah dilengkapi dengan fitur kamera yang cukup mumpuni untuk kebutuhan berfoto � foto
Smartphone ini diperkuat oleh kamera belakang dengan resolusi 5 mp autofokus yang lengkap dengan LED flash. Sementara itu, kamera depan pada smartphone ini kurang begitu memuaskan karena hanya dibekali dengan kamera beresolusi 1,1 mp. Setidaknya kehadiran kamera depan ini tetap memudahkan para pengguna untuk berfoto selfie
Smartphone Baru Laris di Indonesia dan India ini juga ditenagai oleh sebuah baterai berkapasitas 2650 mAh untuk memberikan performa yang lebih lama. Untuk sistem operasinya smartphone ini menggunakan BlackBerry OS 10.2. Terlepas dari itu, John Chen juga menyampaikan bahwa perusahaannya akan segera meramaikan pasar kelas atas dengan 2 produk premium yang tengah mereka persiapkan yakni Blackberry Passport dan juga Blackberry Classic
Nah itulah artikel mengenai Harga Dan Spesifikasi Blackberry Z3 , Smartphone Baru Laris di Indonesia dan India. nah bagaimana sobat apakah anda tertarik dengan Hp Blackberry Z3 ? Share artikel ini ya kawan agar dapat bermanfaat bagi orang lain.
Baca artikel lainnya :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar